Dosen dan Mahasiswa Prodi Tata Rias Mengikuti Sertifikasi UJK Spa Terapis

Uji Kompetensi merupakan penilaian terhadap pencapaian peserta terkait kualifikasi jenjang SKKNI. Dalam pelaksanaannya, BNSP memberikan lisensi kepada LSP untuk melaksanakan sertifikasi kompetensi. Sertifikasi Uji Kompetensi dilaksanakan pada tanggal 12 – 13 Februari 2020 yang bertempat di LSP Parsi, jumlah keseluruhan adalah sebanyak 20 peserta, diantaranya 4 mahasiswa dan 1 Dosen dari Prodi Tata Rias dan Kecantikan. Sertifikat UJK Spa Terapis bagi mahasiswa digunakan sebagai syarat kelulusan perkuliahan di Prodi D4 Tata Rias dan Kecantikan.